Terlihat cantik tentunya menjadi hal yang diinginkan setiap wanita. Make-up sangat membantu membuat wajah terlihat lebih cantik dan segar, maka anda sebagai wanita wajib memiliki beberapa kosmetik yang bisa membantu mempercantik wajah anda.
Berikut kosmetik yang wajib dimiliki wanita :
1. Foundation
Foundation (alas bedak) merupakan salah satu make-up yang wajib dimiliki wanita, karena berfungsi untuk menghaluskan tekstur kulit dan membuat wajah tampak lebih cerah. Foundation juga dipakai untuk menutupi kekurangan pada wajah, seperti flek hitam, bekas luka atau bekas jerawat. Foundation biasanya tersedia dalam beberapa jenis, seperti cream foundation, liquid, stick, gel dan mousse. Pilih yang paling sesuai dengan jenis warna kulit dan kondisi kulit anda.
2. Translucent Powder
Translucent Powder (bedak bubuk) dapat memberikan lapisan tipis di kulit wajah tanpa terlihat berat. Selain itu, butiran bedak yang halus dapat mengontrol minyak yang sering terlihat mengkilap di bagian wajah.
3. Eyeliner
Dengan berbagai trik, eyeliner bisa menciptakan berbagai riasan mata, mulai dari sekedar ingin menegaskan garis dan bulu mata, seksi dengan riasan ala mata kucing, atau glamor dengan garis tebal serta intens. Eyeliner pun bisa menggantikan eyeshadow ketika Anda malas untuk memakainya.
Bulu mata lentik akan menciptakan wajah tampak lebih cantik seketika. Bulu mata yang bervolume akan menampilkan kesan mata yang lebih dramatis. Dengan maskara, anda bisa menciptakan semua itu. Maskara juga berfungsi 'membuka' mata saat terlihat lelah atau ngantuk.
5. Lipstik
Lipstik merupakan salah satu alat make-up paling esensial. Dengan satu atau dua kali pulasan lipstik, wajah bisa tampak lebih segar tanpa harus memakai make-up lainnya. Pilih warna lipstik yang sesuai dengan tone kulit Anda. Warna-warna hangat seperti coklat, copper, coral dan oranye biasanya cocok untuk kulit gelap. Sedangkan warna seperti pink muda, merah keunguan, beige, lebih sesuai untuk kulit putih.
6. Make-up Remover
Setelah bercantik-cantik ria dengan make-up, jangan sampai lupa untuk membersihkannya sebelum tidur. Membersihkan make-up tidak hanya cukup dengan air dan sabun, anda perlu pembersih khusus atau biasa disebut make-up remover. Jika tidak dibersihkan, sisa make-up bisa menyumbat pori dan menyebabkan jerawat serta penuaan dini. Usapkan kapas yang sudah diberi cairan make-up remover ke seluruh wajah, kemudian cuci dengan facial foam.
0 Response to "6 Kosmetik Yang Wajib Dimiliki Wanita"
Post a Comment